Mamasa.Sulbarta.Com – Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi III Palu melakukan pembangunan terhadap Bendung yang jebol dihantam bencana pasca banjir bandang yang terjadi pada tahun 2023 di Desa Osango,kecamatan Mamasa,kabupaten Mamasa Sulawesi Barat.
Pelaksanaan di segmen desa Osango dan Taupe ini dikerjakan oleh Satuan Kerja (Satker) Operasi dan Pemeliharaan Sumberdaya Air (OPSDA) II Sulawesi Barat .
Pembangunan ini terwujud berkat upaya kepala desa Osango Irwan Mephianto Poly setelah adanya laporan dari masyarakat, kemudian ditindaklanjuti Pemerintah Daerah melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mamasa ke BWS Sulawesi III Palu.
Sambokarua.ST selaku PPK OPSDA I Sulawesi Barat ketika ditemui di lokasi pekerjaan menyebut, kegiatan ini merupakan tanggap darurat bencana dikerjakan secara swakeloah oleh CV. Poison Garuda Engineer. Dengan pagu anggarannya sebesar Rp. 860.000.000.
Kendatipun demikian,anggaran tersebut tidak mutlak digunakan secara keseluruhan, tergantung hasil bobot pekerjaan setelah dihitung” Jelas Sambo.
“Pagu anggarannya sebesar Rp. 860.000.000, tetapi akan dibayarkan setelah kegiatan selesai 100 persen, jadi yang biayai terlebih dahulu adalah pelaksananya,” Tambahnya
Ia menyebut, pekerjaan ini sudah berlangsung selama beberapa pekan. Ditargetkan akan selesai pekan ke dua pada Bulan Juli 2024 mendatang.
“Pekerjaan ini sudah berlangsung selama beberapa pekan, diupayakan selesai pada pekan kedua di Bulan Juli 2024 mendatang agar segera dirasakan manfaatnya oleh masyarakat” Terang Sambo,Minggu 30 Juni 2024.
Dikatakan,untuk progres pembangun pada Bendung segmen Desa Taupe dan Desa Osango, sudah mencapai 90 persen.
Ditempat yang sama,Kepala Desa Osango, Irwan Mephianto Poly menyampaikan, terima kasih tak terhingga kepada pihak Balai Wilayah Sungai Sulawesi III Palu yang telah memberikan perhatian kepada masyarakat, khususnya di Desa Osango.
Sebab,dampak yang dirasakan Bendung ini dapat mengairi ratusan hektar sawah milik warga yang berada di wilayah Desa Osango, Kecamatan Mamasa.
Ia terus berharap semoga kegiatan serupa dapat berlanjut dikarenakan manfaatnya sangat dirasakan oleh masyarakat.
“Ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, apalagi setelah diterjang bencana beberapa waktu lalu, jadi kami sampaikan terima kasih kepada BWS Sulawesi III Palu,” Pungkas Irwan”. (wan