MAMASA -Sulbarta.com– Pj Gubernur Sulbar, Prof Zudan Arif Fakrulloh bersama Pj Bupati Mamasa, Yakob F Solon dan Balai Jalan meninjau progres pengerjaan jalan Tabone-Nosu di Mamasa, Sabtu, 30 Desember 2023.
“Hari ini saya melihat mengecek pembangunan ruas jalan Tabone-Nosu yang merupakan bantuan Pemerintah pusat,” kata Zudan.
Pengerjaan dan pembangunan jalan Tabone-Nosu merupakan bantuan pemerintah pusat, melalui kementerian PUPR sepanjang 5 km.
“Saya mengucapkan terimakasih kepada bapak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo beserta bapak Menteri PUPR Basuki seluruh jajaran atas pembangunan ruas Jalan lima Kilometer Tabone-Nosu sangat bermanfaat,” ucap Prof Zudan.
Selain itu, Sestama BNPP itu juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh masyarakat atas kesabaran karena pembangunan jalan yang dikerjakan memakan waktu dan pengerjaan juga terbilang sulit.
“Disini cukup rumit karena harus memotong tebing, dan jalanya tanah, luasnya empat meter dan bahu jalan juga akan dibangun saluran air,” ujar Zudan.
Zudan mengukapkan, setelah pengerjaan jalan sepanjang lima kilometer, Pemerintah Provinsi Sulbar juga telah mengajukan pembangunan jalan sepanjang 10 km untuk dikerjakan sampai ke Pana Mamasa.
“Kita sudah mengajukan kembali permohonan untuk tambahan 10 km, dan dilanjutkan lagi Nosu Pana . Kita berharap masyarakat akan merasakan pembangunan yang betul nyata,” kata Mantan Dirjen Dukcapil itu.
Kepala Balai Jalan Provinsi Nasional Sulbar Sjova Rosliansjah mengatakan pengerjaan jalan ini dilakukan secara multiyears sehingga dibutuhkan kesabaran masyarakat agar jalan tersebut bisa dimanfaatkan.
“Tahun ini tiga kilometer dan tahun depan dua kilometer, namun itu belum tuntas dari Tabone-Nosu kita masih perlu lagi 10 kilometer lagi dan semoga ini disetujui oleh Pemerintah pusat dan bisa menuntaskan Tabone-Nosu sepanjang 10 km tahun depan,” ucap Sjova.
Ia mengatakan, untuk tembus sampai ke Pana Mamasa, pemerintah masih membutuhkan 17 km lagi, dengan konstruksi pengerjaan yang terbilang rumit.
“Yang belum selesai tersisa 17 km, memang tantangan ya adalah harus memotong tebing yang lebarnya empat meter. Apalagi di cuaca hujan ini yang menyulitkan Target penyelesaian 2024 bisa sampai Tabone-Nosu,” ucap Sjova.
Pj Bupati Mamasa Yakob F Solon pun menyampaikan rasa terimakasih atas kolaborasi yang telah dilakukan antara Pemerintah pusat dan Pemerintah Provinsi sampai jalan selesai.
“Saya mengucapkan terimakasih atas kolaborasi yang dilakukan pemerintah Provinsi bersama pemerintah pusat atas pengerjaan jalan Tabone-Nosu,”tutupnya. (Rls)