Salim S. Mengga Beri Bantuan Beras di Masjid Nurul Ikhsan, Bantu Meringankan Beban Ibadah Puasa

Polman –SulbarTa.com- Wakil Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Salim S. Mengga, menyerahkan bantuan beras kepada jamaah Masjid Nurul Ikhsan Lemo Susu, Kecamatan Limboro, Kabupaten Polewali Mandar, pada Rabu, 19 Maret 2025.

Dalam kesempatan tersebut, Salim S. Mengga mengungkapkan bahwa pemberian bantuan beras tersebut merupakan salah satu bentuk perhatian dari pemerintah provinsi untuk meringankan beban masyarakat, khususnya dalam menjalankan ibadah puasa selama bulan Ramadan.

Kegiatan hari ini adalah gambaran nyata bahwa bulan Ramadan selalu mendatangkan berbagai keistimewaan dan keindahan. Kami berharap bantuan ini dapat membantu masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa dengan lebih baik,” ujar Wakil Gubernur Sulbar tersebut.

Wakil Gubernur juga menegaskan bahwa dalam pemberian bantuan seperti ini, tidak boleh ada unsur balas dendam. Meskipun dalam politik ada perbedaan pandangan, bantuan tetap diberikan selama yang bersangkutan memenuhi syarat untuk menerima bantuan tersebut.

Imam Masjid Nurul Ikhsan Lemo Susu, Ustadz H. Hasbi Raya, mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Wakil Gubernur Sulbar kepada masyarakat di wilayahnya.

Kami sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan, semoga dapat membantu jamaah dalam menjalankan ibadah puasa dengan lebih lancar,” ujar Ustadz H. Hasbi Raya. Adv

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *