POLMAN,SulbarTa.com – Dalam rangka memperingati Hari Kunjung Perpustakaan yang jatuh pada 14 September 2025, TK Kemala Bhayangkari 11 Kabupaten Polewali Mandar mengadakan kunjungan ke Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Perpusda) pada Senin (15/9/2025).
Kunjungan ini disambut langsung oleh Sekretaris Perpusda, Hj. Djaslipah, yang mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurutnya, kunjungan anak-anak TK ke perpustakaan menjadi salah satu bentuk nyata peringatan Hari Kunjung Perpustakaan sekaligus langkah positif dalam menumbuhkan minat baca sejak usia dini.
Sebanyak 110 anak TK turut serta dalam kegiatan ini, didampingi oleh para guru, orang tua, serta Kepala TK Kemala Bhayangkari 11 Polman, Hj. Nurlailah. Hadir pula Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Polman, Ibu Novrika Indra, bersama pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Polman.
Dalam keterangannya, Novrika Indra menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan tersebut.
“Kami sebenarnya berencana berkunjung tepat pada 14 September, namun karena perpustakaan libur di hari Sabtu, akhirnya kegiatan dilaksanakan pada Senin. Kami sangat senang bisa membawa anak-anak ke sini. Tempatnya nyaman, bersih, dan rapi sehingga anak-anak bisa belajar sambil bermain. Mereka terlihat sangat antusias menikmati pengalaman baru di perpustakaan,” ujarnya.
Selama kunjungan, anak-anak diajak memanfaatkan berbagai fasilitas Perpusda, mulai dari layanan perpustakaan ibu dan anak yang menyediakan beragam buku dan permainan edukatif, ruang baca umum dengan koleksi bahan bacaan, hingga layanan multimedia yang memperkenalkan perangkat komputer kepada anak-anak. Selain itu, mereka juga diperkenalkan dengan penggunaan Anjungan Perpustakaan Mandiri (APM) Manarang.
Kegiatan ini diharapkan mampu menanamkan kecintaan terhadap literasi sejak usia dini sekaligus mempererat hubungan antara lembaga pendidikan dan perpustakaan daerah.














